https://www.kabarsawit.com


Copyright © kabarsawit.com
All Right Reserved.

Tim Gugus Tugas Targetkan 42.000 Hektare Sawit di Riau Beres Juni 2023

Tim Gugus Tugas Targetkan 42.000 Hektare Sawit di Riau Beres Juni 2023

M Rizal Ismail, Koordinator Gugus Tugas Provinsi Riau. Foto: Syahrul

Pekanbaru, kabarsawit.com - Tim Gugus Tugas Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) yang sebelumnya dilepas oleh Kementrian Pertanian hadir di Provinsi Riau. Dimana tim yang beranggotakan 18 orang ini menargetkan 42.000 hektare kebun kelapa sawit selesai diremajakan hingga Juni 2023 mendatang.

M Rizal Ismail selaku Koordinator Gugus Tugas Provinsi Riau mengatakan 42.000 hektar yang menjadi targetnya tersebut terbagi atas dua jalur usulan. Yakni dari jalur dinas sebanyak 15.000 hektar dan dari jalur kemitraan sebanyak 27.000 hektar.

"Kita targetkan hingga Juni target kita ini sudah tercapai," ujarnya dalam gelaran Akselerasi Program Peremajaan Kelapa Sawit Pekebun (PKSP), Rabu (24/5).

Untuk itu, pihaknya terus menggali kendala atau masalah yang menghambat lajunya PSR di Riau. Terutama di lini petani kelapa sawit swadaya. Mulai dari saat mengusulkan hingga tingkat rekomteknya.

"Tujuan PSR ini adalah peningkatan produksi kebun kelapa sawit di Indonesia. Sehingga kita berharap bantuan semua pihak," katanya.

Menurutnya tugas di sektor perkebunan memang sudah dibagi sesuai dengan kewenangan masing-masing instansi. Namun lantaran PSR merupakan program nasional maka pihaknya kembali kuatkan lagi.

"Untuk target sendiri kita optimis tercapai karena di Riau sudah ada rekomtek sebanyak 1.900 dari kabupaten dan pengusul. Malah ada ribuan lagi yang akan diusulkan," tandasnya.