https://www.kabarsawit.com


Copyright © kabarsawit.com
All Right Reserved.

Sawit Jadi Motif Batik Khas di Bengkulu Tengah

Sawit Jadi Motif Batik Khas di Bengkulu Tengah

Sawit motif batik khas di Bengkulu Tengah.

Bengkulu, kabarsawit.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah menetapkan komoditas unggulan kelapa sawit menjadi motif batik khas daerah ini.

Hal ini berangkat dari luasnya areal perkebunan kelapa sawit yakni 9.028 hektare sekaligus jadi mata pencaharian masyarakat.

Penetapan corak kelapa sawit pada salah satu motif batik ditetapkan pada Selasa (21/2) sekaligus penunjukkan Sungai Lemau sebagai nama batik itu sendiri.

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Bengkulu Tengah, Eka Nurmaeni mengatakan, pihaknya menyepakati Sungai Lemau dan sawit menjadi nama dan motif batik daerah. 

"Sungai Lemau dipilih karena merupakan cikal bakal Kabupaten Bengkulu Tengah adalah Kerjaan Sungai Lemau dan Sungai Lemau sendiri mengelilingi Kabupaten Bengkulu Tengah dengan beberapa anak sungainya," kata Eka kepada kabarsawit.com

Sebetulnya, lanjut Eka, ada 10 motif terkait penetapan corak batik khas daerah, di antaranya Gunung Bungkuk, batu bara, durian, bulu burung kuau, Bunga Raflesia, Bunga Kibut, rambutan, liku sembilan, kerang-kerang rumah adat dan sawit.

"Kenapa ada sawit, ini karena sudah menjadi matapencaharian masyarakat sendiri. Sebagian besar masyarakat Bengkulu Tengah sebagai petani sawit untuk memenuhi ekonomi keluarganya," ungkapnya.

Setelah penetapan nama nantinya pemerintah segera membentuk Peraturan Bupati (Perbup) dalam mendesain batik dan penamaan yang telah disepakati.

"Sebelumnya akan dibuat Perbup lalu dipatenkan dalam daftar hak kekayaan intelektual daerah," kata Eka.

"Nanti juga akan ada Perbup tentang percetakan yang nantinya akan diusulkan agar batik khas digunakan oleh ASN Pemda Bengkulu Tengah pada hari tertentu," pungkasnya.