Pemkab Seruyan Gelar Rapat Evaluasi dan Strategi Pengendalian Karhutla Tahun 2024
Seruyan, kabarsawit.com – Pemerintah Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, mengadakan Rapat Koordinasi Evaluasi Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (karhutla) Tahun 2024. Acara ini dibuka oleh Penjabat Sekretaris Daerah, dr. Bahrun Abbas MPH, dan dihadiri oleh Forkopimda Seruyan, TNI/Polri, perangkat daerah, camat, lurah, kepala desa, instansi vertikal, serta perwakilan perusahaan setempat.
Rapat ini bertujuan mengevaluasi langkah pengendalian karhutla sepanjang tahun 2024 dan merumuskan strategi ke depan. “Kami ingin menyusun langkah pencegahan yang dapat menjadi acuan untuk menghadapi karhutla di tahun 2025,” ujar Bahrun dalam keterangan resmi, Jumat (25/10).
Ia menekankan pentingnya BPBD Seruyan sebagai ujung tombak penanggulangan karhutla untuk segera merampungkan rancangan peraturan daerah tentang pengendalian kebakaran hutan dan lahan. Hal ini diharapkan memperkuat upaya pencegahan dan penanganan karhutla ke depannya.
Bahrun juga menggarisbawahi pentingnya peran aktif masyarakat, tokoh adat, serta relawan dalam pencegahan karhutla, tidak hanya mengandalkan pemerintah atau TNI/Polri. “Desa dan kelurahan juga perlu menganggarkan dana khusus untuk penanganan karhutla setiap tahunnya serta terus membina masyarakat peduli api,” tambahnya.
Ia mengimbau perusahaan kelapa sawit dan hutan tanaman industri di Seruyan untuk berperan aktif dalam pencegahan karhutla, khususnya di sekitar areal perusahaan. “Dukungan berupa anggaran, personel, dan peralatan kepada masyarakat sekitar sangat diperlukan untuk pengendalian karhutla yang efektif,” pungkasnya.